Catatan Popular

Rabu, 6 November 2019

KISAH FIRASAT MUKMIN 2 Syeikh Abul Hasan Ad Dailami


Abul Hasan Ad Dailami mengatakan, : Saya pernah memasuki kota Antakiya wilayah Turki, karena sebab seorang pria yang berkulit sangat hitam. Menurut kabar yang saya terima, dia bisa berbicara yang sifatnya sangat rahasia. Sayapun tinggal bersamanya sampai dia keluar dari daerah pegunungan Lukam.

Sewaktu keluar, dia membawa sesuatu yang mubah yang hendak dijualnya. Sementara keadaan saya sudah dua hari tidak makan apa-apa. Saya lihat apa yang dibawanya bisa dimakan.  "Berapa hargnya ?" tanya saya.  Saya membayangkan bisa membeli sesuatu yang berada di tangannya. "Duduklah sampai saya selesai berjualan dan memberikan kamu apa yang hendak kamu beli." Dia memberi saran kepada saya.    

Saya tidak mempedulikan omongannya. Saya biarkan dia menyelesaikan urusannya, sementara saya berjalan ke penjual lain yang saya kira akan menawarkan dagangannya.

Akan tetapi penjual itu tidak membutuhkan penawaran saya, sehinga membuat saya harus kembali kepada lelaki hitam tersebut. Saya mengulangi tawaran saya dengan suara yang agak keras,"Jika engkau menjual barang ini, maka katakan pada saya berapa harganya ". "Engkau telah kelaparan selama dua hari.

Duduklah hingga saya menjual dan memberikan kepadamu apa yang hendak engkau beli." Dia kembali memberi saran kepada saya. Sayapun akhirnya duduk. Ketika dia menjual dan memberikan sesuatu kepada saya, kemudian dia pergi. Saya penasaran lalu mengikutinya. Dia menoleh kepada saya dan mengatakan," Jika kamu ditimpa keperluan, maka Allah pasti menurunkannya kecuali jika nafsumu meminta bagian yang dapat menutupi keterkabulan dari Allah."    

Tiada ulasan: