Catatan Popular

Sabtu, 5 April 2025

Pertanyaan Kelima Belas PASAL (9) : Ruh mukmin berkumpul di sumur Zamzam.

PASAL Adapun mengenai pendapat orang yang menyatakan bahwa ruh-ruh orang-orang mukmin berkumpul di sumur Zamzam. 


Sebenarnya tidak ada dalil yang menunjukkan kebenaran pendapat seperti itu, baik dalil yang berasal dari al-Quran maupun sunah yang mengharuskan kita menerimanya. Bahkan pendapat seperti itu tidak didasarkan pada pendapat sahabat Rasulullah saw. yang dapat dipercaya. Pendapat seperti itu tidaklah benar karena sumur Zamzam tidak akan muat untuk menampung seluruh ruh orang-orang mukmin. Dan lagi, pendapat seperti ini bertentangan dengan pendapat Tsabit dari sunah yang secara gamblang telah menyatakan bahwa nyawa orang mukmin adalah burung yang makan dan bergelantung di pepohonan surga.

 

Simpulannya, pendapat seperti ini (yaitu pendapat yang menyatakan bahwa ruh orang-orang mukmin dikumpulkan di sumur Zamzam penj.) adalah pendapat yang paling batil dan paling rusak karena pendapat ini lebih rusak daripada pendapat orang yang menyatakan bahwa suh orang mukmin berada di Jabiyah karena Jabiyah adalah sebuah daerah yang luas dan lapang, tidak seperti sumur yang sempit.

 


Tiada ulasan: