OLEH HUJJATUL ISLAM IMAM AL GHAZALI
Ketahuilah,
sesungguhnya Allah SWT meletakkan zakat sebagai salah satu dasar Islam. Dan
lafadz selalu diikuti oleh "Shalat", dimana shalat merupakan amalan
tertinggi dari tanda-tanda Kebesaran Allah. Firman-Nya:
"Dan
dirikanlah shalat dan tunaikan zakat,,, (QS.2 Al Baqarah:110)".
Firman-Nya:
"Kecelakaan
besar bagi orang-orang shalat, yaitu orang yang lalai (tidak khusuk) dalam
shalatnya. (QS.107 Al Ma'un:34)".
(Zakat)
Firman-Nya:
"Orang-orang
yang menyimpan emas dan perak dan tidak membelanjakan di jalan Allah, hendaklah
beri peringatan kepada mereka dengan siksa yang pedih. (QS.9 At
Taubah:34)".
Maksud
membelanjakan di jalan Allah ialah zakat. Disunnahkan zakat (atau sedekah) buat
orang-orang fakir dan yang bertaqwa serta tidak menghendaki dunia demi membela
keberhasilan usaha di akherat. Semua ini mengakibatkan harta semakin banyak.
Sabda
Nabi SAW:
"Janganlah
engkau makan kecuali bersama orang bertaqwa. Juga jangan memberi makan kecuali
kepada orang yang bertaqwa".
Sebab
orang bertaqwa selalu digunakan untuk menopang ketakwaannya. Sebagian ulama
mengutamakan agar bersedekah kepada orang fakir yang zuhud daripada bersedekah
kepada yang lain.
Kata
Ibnu Mubarok:
"Sebaiknya
sedekah mengkhususkan buat orang-orang yang memiliki ilmu".
Ada
yang berkata:
"Sebaiknya
diberikan secara rata saja".
Ia
menjawab:
"Sungguh
aku tidak mengetahui yang lebih utama setelah kedudukan kenabian (kecuali orang
ahli ilmu".
Ada
yang disunnahkan:
"Sebaiknya
bersedekah kepada orang-orang yang tertimpa bencana, lebih-lebih yang masih ada
hubungan famili. Maka pemberian kepada famili dan keluarga dekat sebagai
sedekah.
Disunnahkan
bersedekah dengan cara yang samar, agar engkau selamat dari penyakit riya' dan
penyakit menyepelekan orang dihadapan umum. Nabi SAW bersabda:
"Bersedekah
dengan cara sembunyi bisa meredamkan kemarahan Tuhan".
Firman-Nya:
"Janganlah
kamu menghapus pahala sedekahmu dengan mengungkit-ungkit lagi dan menyakiti
(perasaan si penerima),,, (QS.2 Al Baqarah:264)".
Tiada ulasan:
Catat Ulasan