Catatan Popular

Sabtu, 12 Oktober 2024

162 Masalah Sufistik (Masalah 11)

Syaikh Muhammad bin Ahmad Shal’an ra. bertanya;


“Tentang ucapan seorang: “Jiwa berkata kepada hati: ‘Ikutilah semua kebiasaanku sampai aku mengikutimu di dalam berbagai ibadah.'”

al-‘Allamah al-Habib Abdullah bin Alawi al-Haddad ra. menjawab: “Ucapan semacam itu adalah ucapan nafsu muthma’innah kepada hati yg bercahaya. Jika hati mau hadir bersama jiwanya di dalam berbagai kebiasaan yg semestinya, seperti ketika makan, minum dan sebagainya, maka jiwa akan sejajar di dalam segala kebiasaan dengan hati dan ia dapat bersikap lebih baik serta lebih utama.”

Adapun kehadiran jiwa bersama hati di dalam berbagai ibadah akan menambah semangat, serta di dalam lahir dan batin akan menyatu. Jika keduanya telah menyatu dalam segala tindak-tanduk seseorang, maka segala tindak-tanduknya akan menjadi lurus dan baik. Jika sebaliknya, maka segala tindak-tanduknya akan tercela.

Tiada ulasan: