Catatan Popular

Selasa, 9 September 2014

PERISAI MUKMIN FASAL 2 : Al-Iman



Perisai yang satu ini adalah langkah yang mengawal seseorang untuk mengenal hakikat siapa Tuhan yang patut disembah, malaikat-malaikat yang harus diyakini, nabi-nabi dan rasul yang harus diteladani, kitab-kitab yang harus dipedomani, hari akhir yang tidak dapat dipungkiri, qadla' dan qadar yangharus diimani.Tidak ada satu perisai yang lebih mahal dari bumi dan seisinya melainkan perisai iman. Wanita, anak-anak, kendaraan, perniagaan yang dikhawatirkan akan kerugiannya, dan jabatan merupakan perhiasan yang menyilaukan hati sekian banyak manusia dan tidak mempunyai kemanfaatan sedikit pun tanpa perisai iman.Semuanya itu justru menjadi fitnah yang akan digantungkan pada leher seseorang yang tidak memiliki kendali iman. Sebaliknya, semua perhiasan itu menjadi satu amanat jika berada di tangan orang yang memiliki perisai iman. Orang-orang yangsiap menjalankan perintah, menjauhi segala larangan, dan yang akan menerima janji-janji dan berita gembira.

 Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:

"Katakanlah: 'Siapakah yang mengharapkan perhiasan dari Allah yang telahdikeluarkan-Nya untuk hamba-hamba-Nya dan rezki yang baik?' Katakanlah:'Semuanya itu bagi orang-orang yang beriman dalam kehidupan dunia, khusus(untuk mereka saja) di hari kiamat. Demikianlah Kami menjelaskan ayat-ayat itu bagiorang-orang yang mengetahui." (QS al-A'raaf 7:32).

Tiada ulasan: