Catatan Popular

Khamis, 5 November 2015

PERISAI MUKMIN FASAL 18 : AL RAHMAH (KASIH SAYANG)



BUAH TULISAN ABDURAHMAN AL MUKAFFI

Diantara sekian faktor terwujudnya kesatuan yang akan membuahkan kekuatan Islam adalah perisai Al-Rahmah. Dalam banyak ayat Allah Subhanahu wa Ta'ala hanya mengikat tali Al-Rahmah dengan orang-orang yang berdiri dalam aqidah Islamiyah saja, dan memerintahkan untuk bersikap keras lagi tegas terhadap orang-orang musyrik. Karena mana mungkin tegak dan kuatnya kalimat Allah dengan mengikut sertakan orang-orang musyrik yang meninggikan kalimat thaghut.Singkat kata, perisai Al-Rahmah hanya terkait dengan orang-orang yang satu aqidah yang bertujuan menegakkan kalimat Allah. Dan itulah wujud saudara yang sesungguhnya. Yang mereka itu satu dengan lainnya saling sayang menyayangi,bersikap lemah lembut, dan tolong menolong dalam kebaikan.

Ambillah ibrah ayat di bawah ini:

"Dan Nuh berseru kepada Tuhannya sambil berkata: Ya Tuhanku, sesungguhnya anakku termasuk keluarga ku, dan sesungguhnya janji Engkau itulah yang benar. DanEngkau adalah hakim yang seadil-adilnya'. 

Allah berfirman: 'Hai Nuh, sesungguhnyadia bukanlah termasuk keluargamu, sesungguhnya perbuatannya yang tidak baik.Sebab itu janganlah kamu memohon kepada-Ku sesuatu yang kamu tidak mengetahui. Sesungguhnya Aku memperingatkan kepadamu supaya kamu jangan termasuk orang-orang yang tidak berpengetahuan." (QS Huud 11:45-46).

Tiada ulasan: