Catatan Popular

Isnin, 2 Julai 2018

PESANAN AGUNG HIKMAH Tidak Punya wang Tapi ingin Sedekah Ini penyelesaiannya


Sedekah disebut sebagai burhan, bukti keimanan seorang hamba kepada Allah Ta’ala dan Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam. Faktanya, banyak orang yang enggan bersedekah atau tidak mampu bersedekah karena tidak memiliki wang.

Bagi siapa pun yang tidak mampu bersedekah karena tidak punya wang, lakukanlah amalan-amalan berikut ini. Tak perlu keluarkan wang pun, tapi Anda mendapatkan pahala sedekah. Tunai!

Diriwayatkan secara muttafaq ‘alaih dari sahabat Jabir bin ‘Abdullah Radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda, “Setiap perbuatan baik adalah sedekah.”

Berbuat baiklah dengan semua perbuatan yang disepakati kebaikannya oleh syariat.

Bahkan jika tak mampu berbuat baik karena terbatasan fizik atau cacat, masih ada peluang sedekah dengan pahala yang agung sebagaimana disebutkan dalam hadits dari sahabat Abu Hurairah Radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda, “Ucapan yang baik adalah sedekah.”

Sama dengan hadits pertama, hadits kedua ini diriwayatkan secara muttafaq ‘alaih; disepakati keshahihannya oleh hampir seluruh ulama’ ahli hadits.

Jika amalan-amalan dalam dua riwayat ini masih kurang, masih banyak riwayat lain terkait sedekah tanpa mengeluarkan wang.
Hal ini sebagaimana disebutkan dalam riwayat muttafaq ‘alaih, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda, “Setiap hari ketika matahari terbit; maka mendamaikan dua orang (yang berselisih) dengan adil adalah sedekah, menolong orang lain yang berkendara hingga mengangkatnya di atas punggung kendaraan, atau mengangkatkan barang bawaannya ke atas punggungnya adalah sedekah, setiap langkah perjalananmu untuk mengerjakan shalat adalah sedekah, dan menyingkirkan gangguan dari jalan adalah sedekah.”

Bukankah indah sekali ajaran Islam yang mulia ini? Semua kebaikan kepada sesama bernilai agung di sisi Allah Ta’ala. Semua kebaikan kepada umat manusia disejajarkan pahalanya dengan beribadah ruhaniah kepada Allah Ta’ala.

Mari bergegas galakkan sedekah dalam kehidupan sehari-hari. Tak perlu risau jika tidak memiliki wang. Sebab jalan sedekah amat banyak cabangnya.

Membantu menaikkan orang ke atas kenderaan, membantu mengangkat bawaan ke atas punggung, beranjak menuju masjid untuk shalat, mendamaiakn orang yang sedang berselisih, bahkan menyingkirkan batu, kerikil, atau duri di jalanan; semuanya bernilai sedekah di sisi Allah Ta’ala.

Tiada ulasan: