Catatan Popular

Isnin, 30 Oktober 2017

TAFSIR AL JAILANI SURAH 78 AN NABA, AYAT 31 - 35



TAFSIR AL JAILANI OLEH SYEIKH ABDUL QADIR AL JAILANI (QUTUBUL GHAUTS)

JUZ AMMA

Ayat 31.

(إِنَّ لِلْمُتَّقِيْنَ) [Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa], beriman, dan menjaga diri mereka dari berbagai hal yang diharamkan Allah s.w.t. karena takut pada siksaan-Nya dan mengharapkan fadhilah-Nya; akan (مَفَازًا) [mendapat kemenangan], kebebasan, dan keselamatan dari segala musibah yang menimpa orang-orang kafir dan pelaku maksiat.

Ayat 32.

Mereka akan mendapatkan (حَدَائِقَ) [kebun-kebun] yang elok, indah, dan bersih: (وَ أَعْنَابًا) [dan buah anggur], baik yang tumbuh dengan dahan menjalar di atas terali maupun yang tidak.

Ayat 33.

(وَ) [Dan] di dalam surga mereka mendapatkan pasangan yang berupa (كَوَاعِبَ) [gadis-gadis remaja] yang montok, di mana putaran payudara gadis-gadis itu seperti buah delima, dan (أَتْرَابًا) [yang sebaya] lagi perawan, yang sebelumnya tidak tersentuh sama sekali manusia maupun jin.

Ayat 34.

(وَ كَأْسًا دِهَاقًا) [Dan gelas-gelas yang penuh (berisi minuman)] yang berupa anggur kecintaan Ilahi.

Ayat 35.

(لَّا يَسْمَعُوْنَ فِيْهَا) [Di dalamnya mereka tidak mendengar perkataan] maksudnya: di dalam surga, saat meminum anggur kecintaan Ilahi, mereka tidak mendengar perkataan (لَغْوًا) [yang sia-sia] dan tidak berguna, (وَ لَا كِذَّابًا) [dan tidak (pula perkataan) dusta] maksudnya: mereka tidak mendengarkan pengingkaran yang dilakukan oleh sebagian mereka atas sebagian yang lain, sebagaimana yang terjadi di antara para peminum minuman dunia.

Tiada ulasan: