Catatan Popular

Isnin, 30 Oktober 2017

TAFSIR AL JAILANI SURAH 78 AN NABA, AYAT 11 - 15



TAFSIR AL JAILANI OLEH SYEIKH ABDUL QADIR AL JAILANI (QUTUBUL GHAUTS)

JUZ AMMA

Ayat 11.

(وَ جَعَلْنَا النَّهَارَ مَعَاشًا) [Dan Kami jadikan siang untuk mencari penghidupan],
karena waktu siang adalah waktu yang kamu gunakan untuk mencari sesuatu yang menjadi kebutuhan, makanan, dan pakaianmu dalam kehidupan ini.

Ayat 12.

(وَ بَنَيْنَا) [Dan Kami bangun] dengan kemampuan Kami yang sempurna dan hikmah Kami yang kuat, (فَوْقَكُمْ سَبْعًا) [di atas kamu tujuh buah] langit yang berlapis-lapis (شِدَادًا) [yang kokoh], kuat, tertutup rapat, dan akurat; di mana ketujuh langit ini tidak akan terpengaruh oleh zaman yang terus berjalan dan waktu yang terus berputar, seperti halnya bangun-bangunan yang lain.

Ayat 13.

(وَ جَعَلْنَا) [Dan Kami jadikan] di sela-sela langit itu (سِرَاجًا) [pelita] yang memancarkan sinar dan cahaya (وَهَّاجًا) [yang amat terang] dan panas saat sinar itu terpantul, supaya sesuatu yang kamu butuhkan dalam urusan kehidupanmu menjadi matang.

Ayat 14.

(وَ أَنْزَلْنَا) [Dan Kami turunkan] pula, demi untuk menyempurnakan pendidikanmu dan mengatur kehidupanmu, (مِنَ الْمُعْصِرَاتِ) [dari awan] dengan menggunakan angin, (مَاءً ثَجَّاجًا) [air yang banyak tercurah] yakni: hujan dengan alirannya yang deras dan tetesan airnya yang terus-menerus.

Ayat 15.

(لِنُخْرِجَ بِهِ حَبًّا) [Supaya Kami tumbuhkan dengan air itu biji-bijian] yang dapat kamu gunakan sebagai bahan makananmu, (وَ نَبَاتًا) [dan tumbuh-tumbuhan] yang dapat kamu gunakan sebagai bahan makanan untuk binatang ternakmu.

Tiada ulasan: